Tips & Trik

Ternyata Ini Perbedaan Speedometer, Odometer dan Tachometer

PUBLISHED DATE : 29 Januari 2021

Eriga (2)

Speedometer analog mempunyai indikator kecepatan mulai dari angka 0 hingga batas maksimum yang terdapat pada kendaraan. Analog jenis ini dioperasikan melalui kabel yang dilengkapi pula dengan kawat kaca, bahkan harga jual speedometer analog ini sangat terjangkau di dealer resmi.

Sedangkan speedometer digital dirancang dengan kombinasi pulsa magnetik dan pulser. Pulsa magnetik dan pulser terletak di sistem gigi (roda). Cara kerjanya yaitu pada saat roda berputar akan melewati sistem gir yang dapat memutar kawat kopel pada instrument cluster pada mobil.

Pada Instrument cluster terdapat kawat speedometer yang akan memutar roda berlubang. Optokopler pada roda yang akan menghasilkan sinyal logic 1 sehingga dapat mengkalkulasi angka. Kelebihan jenis ini yaitu dapat membaca angka dengan lebih tepat (presisi)

Cara perawatan  pada kabel komponen ini tidak susah, hal ini karena kabel alat ukur ini menggunakan jenis sensor optik sehingga tidak mempunyai trik atau cara khusus yang ribet. Perawatan dapat dilakukan hanya dengan melakukan beberapa hal berikut.

  • Pengecekan secara rutin dan berkala pada arus tegangan aki (perawatan untuk yang jenis digital). Pastikan Anda tidak terlalu lama mengganti oli saat memang sudah waktunya diganti.
  • Apabila pergantian oli sering terlambat dan terjadi berulang-ulang, ini tidak hanya akan mempengaruhi kinerja kabel komponen namun juga dapat membuat kendaraan Anda cepat rusak.
  • Memberikan pelumas di bagian pertautan gigi secara konsisten (perawatan untuk jenis analog)

Cara Kerja Odometer

Baca Juga : Ada Banyak Faktor, Ini Penyebab Lampu Motor Redup

Tidak banyak orang yang familiar dengan kata odometer. Kecuali apabila Anda adalah penggiat dunia otomotif sudah pasti tidak asing dengan kata ini. Odometer merupakan alat penunjuk jarak tempuh yang terdapat pada panel meter dasbor mobil.

Selain sebagai alat ukur jarak, alat ini juga dapat menjadi indikator atau pengingat ketika mobil harus ganti oli. Alat ukur jarak ini mempunyai 2 jenis cara kerja. Pertama cara kerja mekanik (analog) dan yang kedua adalah cara kerja elektronik.

Alat ukur jarak dengan cara kerja mekanik bekerja dengan mengandalkan bundaran yang berputar (bergerak) dengan sistem mekanik. Sebaliknya, apabila menggunakan sistem elektronik angka-angka sudah dimunculkan pada layar elektronik panel meter.

Halaman 1 2 3 4 Tampilkan Semua

Berita Lainnya