Tips & Trik

Kenali Lebih Dekat Apa itu Nozzle serta Fungsinya

PUBLISHED DATE : 13 Januari 2022

161084643 S

Beberapa penerapannya paling sering ada di mesin kompresor. Anda bisa melihat bahwa tekanan angin yang keluar dari selang jauh lebih tinggi. 

    6. Nozzle Gas 

Jenis yang terakhir adalah nozzle untuk pintu keluar dari aliran gas. Pada bagian pintu keluar ini terdapat lubang lebih dari satu agar gas bisa keluar dengan menyebar. 

Alat yang biasanya memanfaatkan nozzle adalah kompor gas atau oven pemanggang. 

Penggunaan Nozzle di Kehidupan Sehari-Hari 

Kini Anda sudah tahu apa itu fungsi nozzle dan apa saja jenisnya. Lalu bagaimana penerapan nozzle di kehidupan sehari-hari? 

Ada beberapa penerapan nozzle dalam kehidupan yang mungkin saja tidak Anda sadari sebagai berikut ini. 

  1. Menyemprotkan Bahan Bakar ke Ruang Bakar 

Khusus kendaraan dengan mesin diesel, nozzle adalah perangkat yang sangat penting. Fungsi utamanya adalah untuk menyemprotkan bbm ke ruang bakar. 

Baca Juga : Cara Mudah Membedakan Busi Asli dan Palsu

Biasanya bahan bakar dipompa dari tangki dan melewati filter bbm sehingga air dan solar terpisah. Kemudian bbm akan melewati filter kedua agar kotoran tersaring sebelum ke pompa injeksi. 

Barulh plunger yang memompa dengan tekanan tinggi bersama delivery valve membuat bbm jadi lebih padat dan dialirkan ke selang nozzle. Komponen nozzle inilah yang pada akhirnya menyemprotkan bbm ke ruang bakar dengan bentuk kabut halus. 

    2. Menyemprotkan Air pada Air Mancur Buatan

Contoh pengaplikasian nozzle yang sangat terlihat adalah air mancur buatan. Air yang mengalir melalui selang di dalam sistem air mancur akan keluar dari nozzle. Bentuk nozzle yang digunakan pun berbeda-beda. 

Air mancur bisa memiliki bentuk keluar yang berbeda-beda seperti seperti tetesan air yang sering, air keluar dalam jumlah banyak atau air yang menyebar. Semua berkat perangkat nozzle yang membuat air mancur jadi semakin indah. 

Selain pada mesin diesel dan air mancur, nozzle juga banyak digunakan. Seperti demi tujuan pengukuran di venturimeter, menghilangkan udara dari kondensor sampai injektor untuk memompa air dari boiler. 

Sebagai pintu keluar aliran fluida maka nozzle ini tidak boleh mampet. Jika terjadi kerusakan atau saluran mampet maka harus segera diperbaiki.

Halaman 1 2 3 4 Tampilkan Semua

Berita Lainnya