Tips & Trik

Sekoci Kapal Penolong, Jenis dan Perlengkapannya

PUBLISHED DATE : 27 Februari 2021

Sekoci Kapal

Pemanfaatan mesin mekanik untuk membantu sekoci penolong yang bisa bergerak menyelamatkan awak dan penumpang kapal ini merupakan pengembangan dari jenis sekoci sebelumnya. Jenis ini didesain khusus agar penumpang tidak perlu kesusahan mendayung sekoci dalam penggunaannya.

Sekoci jenis ini bisa berjalan dan mengapung tanpa perlu didayung dengan kecepatan rata-rata 6 mil per jam. Kecepatan sekoci ini akan membuat penyelamatan darurat semakin cepat dan efisien sehingga tim penyelamat bisa lekas melakukan penanganan lanjutan.

  • Sekoci Bermotor Kelas B

Jenis sekoci selanjutnya yang perlu Anda ketahui adalah tipe B dari jenis sekoci sebelumnya. Jenis ini juga dioperasikan dengan motor atau mesin kapal seperti sebelumnya, tetapi dengan kecepatan berbeda. Sekoci ini dibuat dengan kecepatan 4 mil per jam.

Kecepatan sekoci ini biasanya diperuntukkan bagi kapal pengangkut barang atau penumpang yang memiliki tingkat risiko pemakaian rendah dibanding lainnya. Kapal dengan kelengkapan sekoci ini biasanya sudah dipastikan resiko kecelakaannya kecil karena desainnya yang sudah sangat aman.

Sekoci jenis ini juga salah satu pengembangan dari sekoci dayung, di mana pengoperasiannya tidak membutuhkan kinerja manusia.

  • Sekoci Berbaling-baling

Baca Juga : Mari Mengenal Jenis Jenis Kemudi Kapal Laut

Jenis sekoci penolong yang terakhir adalah sekoci berbaling-baling. Sekoci jenis ini sering disebut juga sekoci propeller.

Sekoci ini merupakan jenis yang dikembangkan dari sekoci bermotor untuk mempercepat dan mempermudah proses evakuasi jika terjadi kondisi darurat di kapal.

Sekoci jenis ini biasanya dilengkapi dengan baling baling berjenis vertikal motor yang didesain menempel pada bagian depan sekoci. Desain sekoci tersebut akan memudahkannya bergerak dengan dorongan dari baling-baling yang menghasilkan gaya gerak secara otomatis pada mesin.

Sekoci baling-baling memanfaatkan mesin motor untuk menggerakkannya secara mekanis. Pergerakan mekanis ini bermula dari poros propeller yang menghasilkan gaya dorong dan ditransfer pada setiap baling-balingnya untuk menghasilkan gaya dorong pada masa air, sehingga sekoci bisa berjalan normal.

Apabila dibandingkan dengan jenis sekoci sebelumnya, sekoci jenis ini lebih aman dipakai karena keseimbangan badan sekoci bisa dipastikan lebih kuat. Selain itu, karena cukup aman, sekoci ini tidak akan menambah kecemasan penumpang.

Perlengkapan Sekoci Kapal

Halaman 1 2 3 4 Tampilkan Semua

Berita Lainnya