Di Rumah Juga Bisa, Begini Cara Cuci Helm Yang Praktis
PUBLISHED DATE : 28 Januari 2021

Jika sudah kering, oleskan wax pada bagian luar helm agar kembali mengkilap. Dalam hal ini, Anda dapat menggunakan merk wax yang disukai.
- Lakukan Pemasangan Ulang
Setelah proses pencucian di atas selesai dan semua ornamen dipastikan telah kering, selanjutnya Anda dapat melakukan pemasangan setiap bagian helm. Pasang dengan hati-hati agar tidak ada bagian yang lecet apalagi rusak.
Pastikan pula setiap bagian telah terpasang dengan baik, dan jangan sampai ada bagian yang terlewat tidak Anda pasang. Jadi, pastikan Anda memasang seluruh ornamen ya.
- Semprot Helm Menggunakan Pewangi
Setelah seluruh proses di atas selesai, langkah terakhir untuk melakukan pencucian helm adalah memberikan pewangi. Pilih pewangi yang mengandung anti kuman (desinfektan) supaya selain bisa meminimalisir bau juga bisa membunuh kuman yang menempel pada helm.
Pilih wewangian yang segar dan cepat meresap. Jangan menggunakan wewangian dengan tekstur yang sulit meresap karena akan membuat busa helm semakin lembab. Jika perlu, Anda bisa kembali mengeringkan helm sebentar setelah disemprot dengan wewangian.
- Cuci Helm Secara Teratur Untuk Pemakaian Yang Nyaman
Membiasakan diri untuk cuci helm dengan benar dan rutin akan bermanfaat bagi pengendara sepeda motor. Cucilah helm Anda maksimal 2x dalam sebulan. Meskipun helm mudah kotor dan ditempeli kuman namun mencuci helm terlalu sering juga tidak disarankan.
Helm yang dicuci dengan intensitas yang berlebihan hanya akan membuat helm Anda cepat rusak. Untuk perawatan harian, cukup pastikan helm Anda selalu dalam kondisi kering dan tidak lembab.
Fungsi Helm Bagi Pengendara Sepeda Motor
Setelah mengetahui manfaat merawat helm dan bagaimana cara cuci helm di rumah, melalui penjelasan berikut Anda dapat mengetahui fungsi helm bagi pengendara.
- Alat Pelindung Kepala
Pertama, helm merupakan alat pelindung kepala yang wajib dipakai saat berpergian baik jarak dekat dan jarak jauh.
- Melindungi Mata
Penggunaan helm bisa melindungi mata dari angin maupun debu jalanan. Dengan menggunakan helm juga dapat menghindarkan mata dari benturan atau terkena benda tajam lainnya saat berkendara.
- Melindungi dari Sinar Matahari
Helm dapat melindungi kepala Anda dari panasnya sinar matahari. Bagi sebagian orang, terkena sinar matahari dapat menyebabkan pusing, karena itu memakai helm saat siang hari bermanfaat untuk mengatasi hal ini.
- Sarana Untuk Mematuhi Aturan Lalu Lintas
Menggunakan helm saat berkendara sama artinya dengan Anda mematuhi peraturan lalu lintas. Selain aman di jalan Anda juga tidak perlu khawatir jika sewaktu-waktu terjadi operasi tilang di jalan raya. Pastikan Anda menggunakan helm yang telah memenuhi standar SNI.
- Melindungi dari Guyuran Air Hujan
Fungsi dari penggunaan helm yang lain adalah untuk melindungi kepala terguyur air hujan. Meski bisa menggunakan mantel saat hujan, namun jika kepala tidak terlindungi maka resiko untuk terkena flu akan lebih besar.