Buat Yang Belum Tahu, Simak Cara Over Kredit Mobil
PUBLISHED DATE : 21 Mei 2021
_(1).webp)
Namun meski terlihat gampang, Anda harus tetap waspada terhadap sistem tersebut. Terlebih dahulu, Anda harus mengetahui konsekuensi yang akan dihadapi nantinya.
Perlu digaris bawahi bahwa ketika Anda memutuskan untuk membeli mobil dengan sistem ini, maka akibat yang bisa saja terjadi yaitu batalnya asuransi kendaraan.
Baca Juga : Yuk Ketahui, Ini Manfaat Tune Up Mobil dan Motor
Mungkin kebanyakan orang juga masih berpikiran bahwa proses dari over kredit mobil hanya sebatas melanjutkan cicilan maupun menyambung asuransi saja. Namun ternyata tidak demikian, sebab mobil tersebut bisa gugur asuransinya.
Penyebab gugurnya asuransi ini bisa terjadi karena perjanjian antara pembeli dengan pihak leasing. Isi dari perjanjian tersebut secara otomatis mengandung nama pemilik dari pembeli utama.