Tips & Trik

Yuk Cari Tahu Ini Perbedaan 2 Jenis Air Accu Mobil

PUBLISHED DATE : 27 Agustus 2020

Accu Mobil

Air aki yang dikemas dengan warna biru tidak memiliki sifat korosif maupun menimbulkan karat. Hal ini dikarenakan sifatnya yang murni tanpa ada kandungan unsur logam. Karakteristik air ini digunakan untuk mengisi ulang jika kondisi accu mobil mulai berkurang

Kandungan Air Accu

Perbedaan sifat dan karakteristik masing-masing air accu baik merah maupun biru pada dasarnya disebabkan oleh kandungan senyawa yang menyusunnya. Senyawa ini menjadi komponen utama pembentuk masing-masing cairan sehingga memiliki karakteristik berbeda.

Setiap senyawa yang terkandung di dalamnya memiliki kadar tersendiri sehingga kedua aki perlu digabungkan agar susunan senyawa menjadi stabil. Kondisi senyawa yang stabil akan memudahkan mesin kendaraan beroperasi tanpa gangguan.

Berikut susunan senyawa yang terkandung dalam masing-masing aki dalam kemasan yang berbeda:

  • Air Aki Dalam Kemasan Merah (Aki Zuur)

Komponen utama penyusun aki zuur adalah asam sulfat (h2so4). Sifat keasaman yang dimiliki oleh asam sulfat ini yang membuat aki zuur menjadi bersifat korosif, mudah menimbulkan iritasi, dan dapat menimbulkan karat bila terkena logam.

Baca Juga : Apa Itu Engine Flush Mobil? Ketahui Ini Manfaatnya

Kadar asam sulfat yang tinggi tentu saja akan menimbulkan bahaya bila digunakan dengan ceroboh. Di sisi lain, keberadaan asam sulfat dalam kadar yang dimiliki aki zuur berpotensi menjadi elektrolit yang baik dalam komponen kendaraan.

Aki zuur dinilai mampu menghantarkan dan menyimpan aliran listrik bila kendaraan sedang dioperasikan. Hal ini menjadi bukti bahwa penting sekali memperhatikan kondisi aki zuur dengan memperhatikan bahaya yang ditimbulkan bila digunakan dengan ceroboh.

  • Air Aki dalam Kemasan Biru

Sedangkan air aki biru, merupakan air yang telah dimurnikan. Maksud dari dimurnikan adalah air ini telah mengalami demineralisasi. Penghilangan kadar mineral dalam air ini menjadikan aki biru memiliki sifat murni yang tidak membahayakan seperti halnya air merah.

Sifatnya yang murni cenderung membuat air aki biru dikenal dengan akuades. Tanpa adanya unsur logam, maka dalam praktiknya aki biru memiliki fungsi tersendiri untuk digunakan bersama air aki merah (air aki zuur)

Fungsi Masing-Masing Air Accu

Accu mobil merupakan gabungan dari keduanya, yaitu air aki zuur dan aki biru. Takaran yang tepat untuk mengkomposisikan kadar accu adalah 70% aki merah, dan 30% aki biru.

Halaman 1 2 3 4 Tampilkan Semua

Berita Lainnya