Tips & Trik

Mobil Tidak Bisa Distarter? Ternyata Ini Solusinya

PUBLISHED DATE : 23 Desember 2020

Suzuki Ertiga

Penyebab mobil tidak bisa distarter kemungkinan bisa juga karena ada masalah di bagian alternator dan dinamo. Biasanya kerusakan pada dua bagian ini terjadi pada mobil yang telah berusia lebih dari 8 tahun. Jika alternator mengalami kerusakan maka tidak bisa lagi  menyalurkan listrik dari aki.

Alternator memiliki fungsi untuk tetap menjaga tegangan pada daya listrik air aki agar selalu dalam kondisi yang stabil. Ciri-ciri alternator jika akan mengalami disfungsi adalah arus listrik sudah tidak stabil lagi, logo aki selalu ON dan mobil mendadak sulit dinyalakan.

Untuk dinamo sendiri memiliki fungsi menggerakan mobil agar bisa digunakan. Jika mobil tidak bisa dinyalakan berarti ada masalah pada bagian dinamo. Jika mobil Anda jenis matic, dinamo yang rusak tersebut harus segera diganti dengan membawanya ke bengkel.

Anda bisa membawanya ke bengkel untuk mengecek kedua fitur ini, karena dikhawatirkan ada kerusakan serius. Jangan sampai dibiarkan begitu saja karena hanya akan memperburuk tingkat kerusakan.

  • Mengecek Suhu Pada Koil Secara Rutin

Suhu pada koil juga menjadi komponen penting yang harus selalu Anda perhatikan. Jika suhu koil terlalu tinggi, hal itu bisa menjadi penyebab dari mobil sulit dinyalakan. Akan tetapi jika mobil lancar distarter dan tidak bisa jalan, koil tersebut perlu diganti dengan yang baru.

Baca Juga : Bolehkah Sabun Cuci Piring Digunakan Sebagai Campuran Untuk Air Wiper?

Anda memang harus rutin melakukan pengecekan komponen penting seperti koil ini. Jika mengalami kesulitan saat starter, jangan langsung panik. Anda bisa menghubungi bengkel jika tidak bisa memperbaikinya sendiri.

  • Lihat Kondisi Sekring Mobil Anda

Sekring mobil berfungsi untuk membantu agar mobil bisa dihidupkan. Jadi apabila mobil mendadak tidak bisa digunakan dan bagian aki beserta busi dalam kondisi stabil, kemungkinan kerusakan terjadi pada bagian sekring.

Dalam sekering terdapat dua kutub, positif dan negatif. Kedua kutub tersebut dihubungkan dengan sebuah kabel penghubung.

Jika kabel penghubung tersebut terputus, bisa jadi itulah penyebab mobil tidak bisa distarter. Anda tinggal menyatukannya kembali, tetapi jika tidak bisa cobalah untuk menghubungi jasa montir terdekat.

Selain hal-hal di atas, Anda juga perlu melakukan pengecekan di beberapa komponen lain seperti oli mesin, kelistrikan dan pendinginan. Bagian ini juga rawan rusak dan bisa saja menjadi penyebab mobil sulit dinyalakan

Halaman 1 2 3 4 Tampilkan Semua

Berita Lainnya