Jenis Kampas Rem Mobil Beserta Kelebihannya
17 Oktober 2025
Admin
Bagikan
Sistem pengereman merupakan salah satu bagian terpenting dalam mobil karena berhubungan langsung dengan keselamatan pengemudi dan penumpang. Di antara komponen utama pada sistem pengereman, kampas rem mobil memiliki peran vital.
Komponen ini bekerja dengan cara menekan piringan (disc) atau tromol untuk menghasilkan gesekan yang mampu memperlambat dan menghentikan laju kendaraan.
Baca Juga : Mari Mengenal Apa Fungsi Filter Udara Mobil dan Motor
Namun, tidak semua kampas rem memiliki jenis dan kualitas yang sama. Setiap jenis kampas rem mobil dibuat dari bahan berbeda sehingga menghasilkan karakteristik, daya tahan, serta performa yang juga berbeda.
Oleh karena itu, penting bagi pemilik mobil untuk mengetahui jenis-jenis kampas rem beserta kelebihannya agar bisa memilih sesuai kebutuhan dan gaya berkendara.