Tips & Trik

Inilah 2 Jenis Kaca Mobil dan Perbedaanya

PUBLISHED DATE : 19 Juli 2021

XL7 (2)2

Saat pecah maka kaca ini akan berubah menjadi potongan sangat kecil sebesar biji jagung. Butiran pecahan kaca tempered juga tidak tajam jadi cukup aman. 

  • Kaca Mobil Laminated

Jenis yang kedua adalah kaca laminated atau yang sering disebut dengan lamisafe. Mengapa lamisafe? Karena pembuatannya melibatkan dua buah lapisan kaca dengan ukuran tebal 2 mm di mana bagian tengahnya disisipi oleh lembaran film. 

Lembaran film disebut dengan Polyvinyl Butiral Film atau PVB. Lapisan film yang dibentuk lebih kuat dan tidak mudah pecah sama seperti kaca tempered. Selain itu karena adanya lembaran film, maka mampu menahan sinar UV sampai 96 persen. 

Kelebihan inilah yang membuat kaca mobil laminated digunakan untuk bagian depan mobil. Alasan lain mengapa jenis kaca mobil ini menjadi kaca depan karena ketika pecah tidak akan langsung berhamburan. 

Kemampuan kaca ini akan mengamankan pengemudi dan penumpang di bagian depan supaya tidak terkena pecahan kaca secara berlebihan. Karena pecahan kaca akan terlebih dahulu ditampung oleh lembaran film yang ada di bagian tengah. 

Baca Juga : Banyak Yang Belum Tahu, Ini Dia Jenis Oli Mobil

Lalu apa saja perbedaan antara kaca tempered dan kaca mobil lamisafe? Pertama, adalah soal lapisan film. Kaca tempered tidak memiliki lapisan film sehingga perlu menambahkannya supaya suhu kabin tidak terlalu panas saat dikendarai siang hari. 

Kedua, kaca tempered lebih kuat lima kali lipat dibandingkan kaca laminated. Meskipun kaca tempered dipukul berkali-kali namun tidak akan mudah pecah. Selama tidak ada benturan yang mengenainya sampai 1/6 ketebalannya. 

Ketiga adalah jika kaca tempered pecah, maka pecahannya akan lebih berbahaya dibandingkan kaca laminated. Karena kaca laminated tidak mudah pecah berkeping -keping berkat adanya lapisan film di tengah. 

XL7__1_

Tips Perawatan Kaca Mobil Supaya Tetap Kinclong

Halaman 1 2 3 4 Tampilkan Semua

Berita Lainnya