Biar Aman, Ini Cara Melepas Aki Mobil yang Benar & Pasangnya
26 Januari 2022
Admin
Bagikan
Alat-alat yang harus disiapkan untuk melepas aki pun sangat sederhana dan bisa Anda dapatkan dengan mudah. Untuk pembongkaran aki Anda bisa menggunakan tang, obeng dan kunci pas.
- Lakukan Secara Tenang dan Hati-Hati
Sebelum masuk ke tahapan cara melepas aki mobil yang benar, sebaiknya Anda juga harus mempersiapkan diri terlebih dahulu. Saat pelepasan aki, Anda harus melakukannya dengan penuh ketenangan dan kehati-hatian.
Hal ini mengingat bahwa aki merupakan komponen kendaraan yang menyalurkan energi listrik ke seluruh bagian mesin mobil.
Tidak bisa dibayangkan jika pelepasan aki tidak Anda lakukan secara hati-hati karena bisa jadi sistem kelistrikan yang ada di mobil akan rusak.
- Pastikan Mesin Mobil dalam Kondisi Mati
Cara selanjutnya dari melepas aki mobil yang benar yaitu memastikan mesin mobil dalam kondisi mati.
Perlu Anda ketahui, melepas aki saat mesin dalam kondisi hidup bisa mengakibatkan korsleting. Untuk itu, sebelum melepas aki ada baiknya periksa keadaan mesinnya terlebih dahulu.
- Lepaskan Kutub Negatif
Tahap selanjutnya untuk melepas aki yang baik yaitu lepas dulu kutub negatifnya. Kutub negatif biasanya ditandai dengan minus (-) dan warnanya hitam.
Baca Juga : 7 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa Sebelum Mudik
Pelepasan kutub negatif harus terlebih dulu dilakukan agar tidak terjadi korsleting. Jika korsleting terjadi, tentu aki akan mengalami masalah.
- Lepaskan Kutub Positif
Setelah kutub negatif dilepas, cara melepas aki mobil selanjutnya yaitu melepas kutub bagian positifnya.
Kutub positif umumnya ditandai dengan plus (+) dan warnanya merah. Cara melepaskannya pun sama dengan kutub negatif tadi, yaitu lepaskan kabel, baut kemudian klem.
- Lepaskan Bracket Aki
Sedikit informasi bahwasannya aki dan rangka mobil dihubungkan oleh bracket. Oleh karena itu, setelah kutub negatif dan positif dilepas langkah selanjutnya yaitu melepaskan bracket tersebut.
Bracket aki bisa dilepas dengan sangat mudah menggunakan kunci pas nomor 10 atau 12.
- Angkat Aki Perlahan dan Jangan Miring
Apabila seluruh baut, klem kutub negatif dan positif serta kabel sudah tidak tersambung lagi dengan aki, maka tahap terakhir yaitu mengangkat aki tersebut dari kerangka mobil. Pengangkatan aki pun tidak boleh dilakukan secara tergesa-gesa.