10 Cara Efektif Jual Mobil Bekas dengan Harga Kompetitif
PUBLISHED DATE : 01 September 2018
.jpg)
Ambil Foto yang Menarik
Supaya iklan Anda dipercaya, maka dibutuhkan foto mobil asli. Cara menjual mobil bekas melalui media online mengandalkan foto asli yang menarik. Usahakan mobil dalam kondisi yang bersih sehingga menghasilkan kualitas foto yang bagus.
Bagian-bagian yang perlu difoto antara lain, belakang mobil, samping kiri kanan, kabin, dan juga mesin. Anda bisa membuka kap mesin dan mengambil foto. Semakin lengkap akan menarik perhatian calon pembeli lebih baik.
Kelengkapan Mobil Perlu Dicek Ulang
Sebelum ada calon pembeli yang berencana untuk mengecek mobil, pastikan Anda sudah mengetahui kelengkapan mobil dengan benar. Ada beberapa perlengkapan wajib yang harus ada di dalam mobil.
Contohnya saja kunci roda yang digunakan untuk membuka baut ban. Kelengkapan dongkrak hingga segitiga pengaman. Semakin lengkap Anda bisa mendapatkan harga kompetitif dan calon pembeli pun akan senang.
Walaupun alat tersebut mungkin tidak menjadi bagian bawaan dari mobil tak ada salahnya untuk menambahkannya.
Cara menjual mobil bekas membutuhkan kesabaran dan terus menawarkan. Jangan lupa untuk melakukan pengecekan dan perbaikan mobil sebelum ditawarkan ke bengkel resmi Suzuki terdekat. Supaya harga mobil yang Anda dapatkan tidak mengecewakan.