Tips & Trik

Memahami Peran Bushing Arm dalam Kenyamanan Berkendara

22 Januari 2026

account iconAdmin

Cropped Image1769085178323

Bagikan

Bushing arm juga memungkinkan untuk mengurangi terjadinya keausan pada bagian suspensi lain. Contohnya strut dan ball joint. 

Dengan demikian umur pakai sistem suspensi bisa lebih panjang. Tentunya biaya perawatan akan lebih murah dan mobil Anda tetap dalam kondisi yang baik. 

Ciri-Ciri Bushing Arm Mengalami Kerusakan 

Agar Anda dapat segera mengatasi bushing arm yang mengalami kerusakan, Anda perlu memahami ciri-cirinya. Berikut kami bagikan informasinya untuk Anda:

1. Muncul Suara yang Tidak Biasa

Bushing arm yang rusak bisa diketahui melalui munculnya suara yang mengganggu. Biasanya suara tersebut muncul ketika Anda melintasi jalanan yang tidak rata. Bunyinya muncul dari dalam kabin. 

Tentunya suara berisik tersebut akan mengurangi kenyamanan Anda sebagai pengendara maupun penumpang. 

Untuk mengatasinya, Anda perlu melakukan penggantian bushing arm mobil. Anda bisa melakukan penggantian di bengkel resmi Suzuki

2. Mobil Tidak Stabil 

Biasanya ketidakstabilan mobil terasa ketika Anda berkendara dengan kecepatan yang tinggi. Rasanya seperti melayang. Mobil juga cenderung melenceng dari jalur. Baik itu ke kiri maupun ke kanan. 

Belum lagi ketika Anda harus melewati jalan yang terjal. Mobil akan terasa oleng, Tentunya kondisi ini sangat membahayakan Anda. 

3. Karet Sudah Mengalami Getas 

Baca Juga : Ini Pengaruh Kualitas Shockbreaker Terhadap Stabilitas Mobil

Tanda lain bushing arm perlu diganti adalah kondisinya sudah usang. Anda bisa melihatnya dari kondisi karet. Biasanya sudah getas dan ada banyak keretakan. 

Karet bisa mengalami keretakan karena sering melewati jalan yang tidak rata dan bekerja dengan keras. 

Kemudian bisa juga dikarenakan strut bar di bushing sudah mulai mengalami pecah. 

Tips Merawat Bushing Arm 

Untuk menjaga agar bushing arm tetap awet atau dapat segera diatasi kerusakannya, Anda dapat melakukan beberapa hal berikut:

1. Melakukan Deteksi Dini 

Anda harus benar-benar memperhatikan apakah terdengar suara yang tidak biasa ketika Anda berkendara di jalan yang bergelombang. Apabila Anda mendengarnya maka segera lakukan pemeriksaan pada bushing arm. 

2. Pemeriksaan dengan Mata 

Dalam pemeriksaan ini Anda perlu mencari gejala keausan pada bushing arm. Misalnya ada tidaknya retakan atau deformasi yang terjadi pada karet bushing. 

Apabila Anda belum yakin, Anda bisa bawa ke bengkel untuk dilihat teknisi profesional. Mereka akan membantu Anda untuk mengidentifikasi kondisi bushing arm. 

3. Melakukan Servis Secara Rutin 

Pricelist Icon Price List Dealer Halo Suzuki Icon Test Drive/Ride
Chat