Tips & Trik

Terjatuh Saat Naik Motor Sendirian, Lakukan Hal Ini

PUBLISHED DATE : 14 November 2018

Terjatuh Saat Naik Motor Sendirian, Lakukan Hal Ini

Siapa yang ingin terjatuh dari motor? Pastinya tidak ada. Sebagai pengendara sepeda motor, pastinya Anda berharap tidak akan mengalami atau sampai jatuh dari motor ketika sedang melaju di jalan raya. Namun, yang namanya musibah memang tidak bisa dihindari. Nah, jika musibah itu terjadi, ada beberapa hal yang wajib diketahui sebagai penanganan awal ketika terjatuh dari motor, apalagi jalanan dalam keadaan sepi.

Penasaran, seperti apa penanganannya? Langsung saja simak ke ulasan di bawah ini.

Baca Juga : Yuk Simak, Inilah Tips Cara Melepas Stiker Motor

Cek Diri Sendiri Terpenting

Ketika jatuh saat berkendara, khususnya sepeda motor. Hal pertama yang harus dilakukan yaitu dengan cek diri sendiri dulu. Cek badan Anda apakah ada yang sakit, luka, atau bahkan ada yang hilang. Hal ini perlu dilakukan karena pada saat jatuh, korban sering tak sadar ketika tubuh merasakan sakit. Indikasinya, begitu tubuh kita bangun lalu merasa ada yang ngilu dan tidak bisa bergerak apalagi ada bagian tubuh yang mati rasa, maka jangan dipaksa.

Menjauhi Tempat TKP

Jika tubuh baik-baik saja, maka hal selanjutnya yang harus dilakukan yaitu menjauh dari TKP. Mengapa? Karena, motor atau mobil bisa dibilang mempunyai daya listrik dan dikhawatirkan bisa meledak. Lebih baik lagi jika kita terlebih dahulu mematikan mesin dan mencabut kuncinya. Kadang jika kunci masih ON, otomatis ada listrik, jadi itu juga mengurangi risiko meledak.

Jika Kuat Bangunkan Motor

Jika tubuh masih kuat dan baik-baik saja, silahkan untuk mengecek kendaraan dan bangunin motor serta bawa ke pinggir jalan. Cek apakah motor Anda masih bisa nyala atau tidak, apakah kemudinya masih berfungsi, dan seberapa parah kerusakannya yang diamali motor Anda.

Baca Juga : Pakai Ban Tubeless, Pengendara Motor Harus Tetap Waspada Ranjau Paku

Telepon Teman atau Kerabat

Hal terakhir yang harus dilakukan yaitu mengontak orang terdekatmu untuk membantu. Ketika dalam kondisi seperti, alangkah baiknya jika tidak langsung menghubungi orang tua. Ya, karena yang namanya orang tua pasti sangat khawatir kepada anaknya. Hubungilah sahabat terlebih dulu, baru setelah kondisi lebih baik, hubungi keluarga.

Nah, itulah ulasan mengenai penanganan ketika terjatuh dari motor dalam keadaan sendirian. Jadi, jika memang mengalami hal seperti ini, janganlah panik, lakukan tips-tips di atas. Semoga artikel ini bermanfaat bagi kita semua.

Berita Lainnya