Rayakan Tahun Baru dengan Touring: 5 Rute Ini Wajib Dicoba
13 Desember 2024
Admin

Bagikan
Jika Anda sudah mempersiapkan motor dengan sebaik-baiknya, saatnya Anda untuk melakukan perjalanan touring. Inilah 5 rute wajib yang Anda harus lewati ketika berkelana dengan menggunakan kendaraan roda dua:
1. Puncak
Siapa yang tidak mengenal rute Puncak yang menjadi favorit para bikers untuk melakukan tour. Jalur yang berkelok-kelok dan naik-turun membuat para pengendara motor tertarik untuk melewatinya.
Pemandangan Puncak yang indah juga menjadi salah satu alasannya. Anda dapat menghirup udara sejuk di pagi hari, sehingga perjalanan tour Anda menjadi lebih menyenangkan.
Selain itu, rute Puncak – Bandung via Jalur Cianjur layak juga dicoba. Rute ini menawarkan pemandangan pegunungan yang sejuk dan hijau.
Anda akan melewati kebun teh yang membentang luas di Puncak dan menikmati suasana pedesaan khas Jawa Barat. Cocok untuk Anda yang ingin menghindari keramaian kota sambil menikmati udara segar.
2. Pantai Sawarna
Baca Juga : Sistem Kemudi Mobil: Penjelasan Komponen
Anda juga dapat melewati rute menarik, yaitu Pantai Sawarna. Jaraknya sekitar 200 km dari ibukota dan medannya berkelok-kelok. Jalur ini menjadi favorit para bikers karena pemandangan udara gunung yang segar sebelum tiba di daerah pantai yang indah.
3. Geopark Ciletuh-Palabuhanratu
Anda dapat melakukan touring dengan motor ke rute Geopark Ciletuh-Palabuhanratu. Kawasan ini memiliki berbagai jenis wisata desa yang dijamin akan memberikan pengalaman menyenangkan untuk para pengendara motor.
Anda hanya butuh waktu tempuh 5-6 jam dari Jakarta. Rute yang akan dilewati tentu naik-turun dan berkelok-kelok. Maka dari itu, penting sekali untuk menjaga kondisi mesin motor yang prima.
4. Ujung Genteng
Rekomendasi rute menarik berikutnya untuk tour bersama teman bikers Anda adalah Ujung Genteng, Sukabumi. Terkenal dengan pantainya yang sepi dari keramaian, membuat Anda wajib untuk mengunjungi tempat ini.
Jalur yang wajib Anda taklukkan adalah berkelok-kelok dan naik-turun. Tapi jangan khawatir, sepanjang perjalanan Anda akan disuguhkan dengan panorama alam yang asri dan udara sejuk khas pegunungan.