Tips & Trik

Pembersih Jamur Kaca Mobil dan Cara Membersihkannya

PUBLISHED DATE : 23 Desember 2020

Suzuki

Mobil sebagai salah satu alat transportasi, tentu saja membutuhkan perawatan. Hal ini termasuk perawatan bagian fisik mobil, seperti perawatan kaca mobil agar terhindar dari jamur. Dalam hal ini, ada beberapa bahan yang bisa digunakan sebagai pembersih jamur kaca mobil.

Pembersih ini sendiri mulai dari bahan mudah yang bisa ditemukan di sekitar Anda dan biasa digunakan sehari-hari, hingga bahan yang khusus untuk membersihkan kaca mobil.

Berikut ini ulasan mengenai bahan yang bisa Anda coba untuk membersihkan jamur di kaca mobil dan cara merawat komponen tersebut.

Daftar Pembersih Jamur Pada Kaca Mobil

 

cara_membersihkan_jamur_kaca_mobil

  • Cairan Pembersih Kaca Mobil

Pembersih jamur kaca mobil yang pertama adalah dengan menggunakan cairan pembersih kaca mobil atau biasa disebut glass cleaner yang merupakan pembersih khusus kaca mobil dan biasanya berbentuk cairan kental dan pekat.

Pembersih ini digunakan untuk membersihkan kaca mobil. Cara penggunaannya sangat mudah. Anda dapat mencampurkan cairan ini dengan air kemudian gunakan untuk mengelap kaca mobil.

Glass cleaner dengan kualitas bagus mampu mengangkat minyak atau oli serta jamur yang masuk ke dalam pori-pori kaca. Selain itu, cairan ini juga dapat membersihkan kerak air membandel sehingga membuat kaca mobil Anda terlihat lebih kinclong berkilau.

Baca Juga : Ketahui 5 Penyebab Mesin Mobil Bergetar saat AC Dinyalakan

Namun glass cleaner ini memiliki kelemahan, karena residu yang ditinggalkan jika menggunakan bahan ini adalah bentuk bedak yang berisiko mengotori mobil. Oleh karena itu, Anda harus berhati-hati jika menggunakannya sebagai penghilang jamur kaca mobil.

  • Pembersih Kaca Aquarium

Pembersih kaca aquarium juga dapat menghilangkan jamur pada kaca mobil. Tekstur pembersih ini lebih cair daripada pembersih khusus kaca mobil.

Namun dalam penggunaannya Anda harus sangat berhati-hati. Pembersih kaca akuarium memiliki efek lebih keras daripada pembersih khusus untuk kaca mobil.

Setelah menggosok kaca mobil dengan cairan ini, Anda harus segera membilasnya. Jika dibiarkan mengering, cairan ini akan meninggalkan bercak pada mobil Anda.

Selain itu, Anda harus menggunakan sarung tangan latex ketika menggosok mobil dengan menggunakan cairan ini. Pembersih kaca aquarium akan memberi efek gatal pada kulit apabila menyentuhnya secara langsung.

Pembersih kaca aquarium ini memang cukup efektif untuk menghilangkan jamur. Akan tetapi, bahan ini juga cukup keras, sehingga tidak disarankan untuk digunakan pada mobil-mobil keluaran Eropa.

  • Alkohol Kadar 50%-90%

Bahan kimia yang biasanya digunakan untuk perawatan luka ini juga dapat digunakan untuk membersihkan kaca mobil. Alkohol dengan kadar 50% hingga 90% banyak dikatakan dapat membantu menghilangkan jamur dari kaca mobil.

Anda cukup membasahi kain dengan alkohol dan gunakan itu untuk menggosok seluruh permukaan kaca mobil. Usahakan selalu menggunakan kain berbahan lembut agar permukaan kaca mobil Anda tidak tergores.

Anda juga bisa menggunakan hand sanitizer untuk membersihkan jamur. Bahan ini berbentuk gel sehingga tidak berpotensi untuk merusak body mobil.

  • Pasta Gigi

Bahan yang dipastikan dimiliki hampir di seluruh rumah ini ternyata memiliki kegunaan lain, yaitu membersihkan kaca mobil.

Pasta gigi dapat Anda andalkan untuk membersihkan jamur pada kaca mobil. Cara membersihkan jamur kaca mobil menggunakan bahan ini tergolong sangat mudah.

Pertama, Anda dapat mengoleskan pasta gigi pada permukaan kaca mobil yang terkena jamur. Diamkan beberapa saat hingga pasta gigi tersebut mengering. Setelah kering, kemudian bilas dengan air bersih sekaligus menggosoknya dengan kain lembut hingga jamur hilang.

Setelah bersih Anda dapat mengeringkannya dengan kain lembut yang kering. Anda harus memastikan jika tidak ada lagi bekas air yang tersisa di permukaan kaca.

  • Minuman Soda

Agak sayang rasanya menggunakan minuman menyegarkan ini. Tapi ternyata minuman bersoda tidak hanya dapat menyegarkan tubuh, tapi juga tampilan mobil Anda. Minuman bersoda apapun yang Anda jumpai di pasaran dapat digunakan untuk membersihkan jamur pada kaca mobil.

Langkah pertama yang harus Anda lakukan dalam penggunaannya adalah membersihkan seluruh permukaan kaca mobil dengan kain kering. Kemudian, gunakan kain lembut yang telah dibasahi dengan minuman bersoda untuk mengelap kaca mobil tersebut.

Pastikan Anda menggosok kaca mobil dengan lembut dan perlahan agar tidak meninggalkan goresan pada kaca. Pastikan pula Anda tidak mencampur minuman soda dengan air biasa karena akan menimbulkan reaksi kimia dan mengurangi manfaatnya.

Setelah selesai, keringkan permukaan kaca dengan menggunakan lap fiber. Jangan sampai ada yang tertinggal atau hal ini bisa menyebabkan munculnya jamur baru pada kaca mobil Anda. Tentu saja Anda tidak ingin hal itu terjadi bukan?

  • Pemutih Pakaian

Pemutih pakaian ternyata juga dapat diandalkan untuk menghilangkan jamur pada kaca mobil Anda. Caranya pun mudah. Anda hanya cukup membasahi kain lembut dengan cairan pemutih pakaian. Anda bisa menggunakan pemutih yang biasa dijumpai di pasaran.

Baca Juga : Mengenal Cara Kerja Mesin Motor Tempel Suzuki

Kemudian gunakan kain basah tersebut untuk menggosok permukaan kaca mobil yang terkena jamur. Setelah jamur terangkat, Anda dapat membilas seluruh permukaan kaca mobil dengan air bersih. Pastikan Anda menggosoknya dengan lembut agar kaca mobil yang dibersihkan tidak tergores.

Anda bisa menggunakan lap dengan bahan microfiber untuk memastikan air telah terserap dengan baik, serta tidak meninggalkan bekas.

  • Kombinasi Pasta Gigi dan Alkohol

Kombinasi pasta gigi dan alkohol dapat Anda gunakan untuk membersihkan bercak water spot dan jamur. Caranya penggunaannya, pertama-tama bersihkan kaca mobil menggunakan alkohol. Kemudian oleskan pasta gigi pada titik jamur yang sulit dibersihkan.

Anda dapat menuangkan alkohol pada kain lembut untuk menggosok kaca mobil hingga bersih dari jamur. Tenang saja, alkohol tidak akan meninggalkan sisa noda atau bercak pada kaca mobil Anda. Namun tingkat penguapan alkohol sangat tinggi sehingga proses pembersihan kaca menjadi lama.

Cara Merawat Kaca Mobil Supaya Bebas dari Jamur

Cara merawat kaca mobil supaya terhindar dari jamur sebenarnya sangat mudah. Anda hanya harus memarkirkan mobil di tempat yang terkena sinar matahari dan tidak lembab. Tempat yang lembab justru berisiko untuk menyebabkan jamur pada kaca mobil.

Selain itu, Anda juga harus sering membersihkan mobil. Jangan sampai Anda membiarkan mobil sehabis terkena hujan dan tidak membersihkan kotoran yang menempel. Jika Anda membiarkannya cukup lama, jamur pada kaca akan mulai tumbuh.

Jamur pada kaca ini sebenarnya disebabkan oleh lapisan kerak air yang tertinggal saat kerak tersebut mengering. Jamur pada kaca ini, jika dibiarkan terlalu lama bisa menyebabkan kejernihan kaca menurun. Hal ini tentu saja akan mengganggu pengendara mobil. 

Apabila Anda tidak rajin membersihkan mobil dan hanya memberikan perawatan ala kadarnya, risiko seperti tumbuhnya jamur pada kaca mobil akan muncul. Jika Anda merasa kesulitan menggunakan bahan-bahan tersebut sebagai pembersih jamur kaca mobil, ada cara lain yang lebih praktis.

Anda bisa membawanya ke salon mobil dan membersihkan bagian kaca yang terkena jamur di sana. Tentu saja cara ini lebih praktis, namun biaya yang dikeluarkan tentunya tidak sedikit.

Berita Lainnya