Tips & Trik

Manfaat Pembilasan Oli pada Motor yang Terendam Banjir

PUBLISHED DATE : 29 Januari 2024

Kuras Oli

Kondisi mesin akan jadi tidak sehat karena komponen-komponen di dalamnya rontok. Hal ini bisa bertambah parah apabila dibiarkan begitu saja dan tidak ada langkah penanganan yang tepat. 

Bagaimana jadinya jika komponen mesin terlanjur rusak dan rontok? Tentu saja akan terjadi kerusakan yang cukup parah dan bisa jadi Anda harus mengeluarkan lebih banyak biaya untuk memperbaiki mesin motor tersebut. 

Situasi seperti ini bisa jadi lebih berbahaya lagi jika Anda tidak menyadarinya. Seringkali kerusakan komponen mesin memang tidak terdeteksi dan tidak disadari oleh pengguna sampai akhirnya tiba-tiba mesin tidak bisa bekerja total. 

  • Memperlancar Kerja Pelumas

Proses pembilasan pelumas ini juga dilakukan demi memperlancar kerja pelumas setelah terendam banjir. Bayangkan saja bagaimana jika tidak dilakukan pembilasan atau flushing

Bisa saja masih terus ada kontaminasi air di dalam pelumas. Hal ini tentu akan menurunkan performa kerja pelumas sehingga tidak bisa mendukung kerja mesin motor secara optimal seperti biasa. 

Baca Juga : Rawan Karat, Jangan Biarkan Tangki Bensin Motor Kosong!

Demi mendapatkan pelumas yang bisa bekerja lancar kembali, maka Anda perlu segera melakukan pembilasan tadi. Pastikan juga bahwa proses pembilasan tersebut dilakukan dengan tepat dan jika perlu ditangani oleh ahli yang profesional. 

Mekanisme Pembilasan Oli pada Motor

Pada dasarnya pembilasan pelumas memiliki proses yang hampir sama seperti pembilasan mesin lain. Dalam hal ini oli lama harus dikeluarkan terlebih dahulu sampai benar-benar bersih. 

Selanjutnya oli yang akan dipakai untuk membilas bisa dimasukkan ke dalam tangki oli. Oli inilah yang nanti akan disebut sebagai oli pembilas. Setelah memasukkan oli pembilas, mesin motor perlu dinyalakan sebentar saja. 

Jika sudah selesai, matikan kembali mesin motor lalu buang lagi oli pembilas yang sudah dimasukkan tadi. Setelah bersih barulah bisa dimasukkan oli baru dengan volume sesuai kebutuhan. 

Prosesnya bisa saja terlihat mudah namun sebenarnya sangat direkomendasikan untuk melakukan pembilasan ini di bengkel yang profesional. Tentu akan jauh lebih baik jika Anda bisa membawa motor ke bengkel resmi yang terjamin. 

Halaman 1 2 3 4 Tampilkan Semua

Berita Lainnya