HADIRKAN NUANSA WISATA ALAM DAN KAFE SUZUKI PAMERKAN 3 MOBIL MODIFIKASI KEREN DI IIMS 2022
PUBLISHED DATE : 05 April 2022
Bagikan
Jakarta, 5 April 2022 – Menjadi salah satu partisipan dalam Indonesia International Motor Show (IIMS) 2022, PT Suzuki Indomobil Sales (PT SIS) menghadirkan beragam produk unggulan yang dipamerkan di Hall A2, JIExpo, Kemayoran. Selain lini produk terbaik, Suzuki juga menampilkan 3 unit mobil modifikasi yang membawa nuansa wisata alam dan kafe ke dalam booth. Ketiga mobil modifikasi tersebut terdiri dari XL7 Camper Van, New Carry Surf Truck, dan New Carry Coffee Truck.
Menurut Yulius Purwanto, Head of Product Development PT SIS, selain sebagai daya tarik booth selama IIMS 2022, kehadiran XL7 dan New Carry Pick Up yang dimodifikasi juga bertujuan agar dapat dijadikan inspirasi bagi konsumen. “Kami memamerkan referensi kendaraan modifikasi XL7 dan New Carry Pick Up yang memang hadir dengan beragam fitur dan desain yang fungsional dan serba guna. Inovasi ini kami lakukan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat terhadap kendaraan modifikasi yang memiliki banyak fungsi, nyaman dan aman digunakan untuk rekreasi keluarga, serta memiliki tampilan yang unik,” terang Yulius.
Melalui tiga mobil modifikasi yang dipajang di booth tersebut, Suzuki menawarkan pengalaman baru dan unik bagi konsumen. Setiap mobil modifikasi memberikan pengalaman nyata bagi konsumen melalui tampilan, dekorasi tempat, musik latar, dan aroma alam yang semakin menguatkan konsep modifikasi masing-masing mobil.
XL7 sebagai SUV yang dapat dibawa mengarungi beragam medan dimodifikasi dengan konsep XL7 Camper Van. XL7 Camper Van dapat dipakai untuk berpetualang dan menikmati keindahan alam. Ketika masuk ke area XL7 Camper Van, pengunjung dapat mencium aroma khas hutan saat berkemah dengan latar suara hutan dan juga suasana yang sesuai. Dengan matte body color with graphic ornament, custom front guard, steel wheel with all-errain tire,cCustom suspension adjustment, dan custom interior modification, Suzuki juga menambahkan peralatan dan perlengkapan modern sehingga XL7 Camper Van dapat digunakan untuk kemah, memasak, hingga bersantai bersama. Selain itu, XL7 Camper Van juga dilengkapi motorized roof tent with build in awning, cooking equipment, interior cabinet, entertainment equipment (LCD monitor), portable refrigerator, portable generator, inverter kit, dan beach chair & table. Tampilan eksterior yang gagah dan maskulin semakin mendukung XL7 Camper Van untuk menjelajahi lokasi menarik untuk berwisata.
Suzuki juga melakukan modifikasi terhadap New Carry Pick Up, yaitu New Carry Surf Truck. New Carry Surf Truck hadir untuk para pencinta aktivitas pantai dan laut serta sering membawa perlengkapan berselancar. Memiliki tampilan yang unik dan fungsional, New Carry Surf Truck dibuat seikonik mungkin untuk menggambarkan gaya hidup yang ekspresif dan penuh kebebasan. Dengan two tone body color, custom rack carrier, steel wheel with moon wheel cover, new LED headlamp, new center front grille, dan custom beige interior color. Selain itu, Suzuki juga menambahkan beberapa tambahan perlengkapan seperti surfer cabinet, surf board, bicycle cruiser, roller awning, swim buoy, life buoy, dan cooler box.
Yang terakhir adalah modifikasi paling fungsional, yaitu New Carry Coffee Truck, yang terinspirasi dari menjamurnya bisnis UMKM di bidang kuliner yang dilakukan seperti coffee shop. Suzuki memberikan referensi bagi penunjung untuk dapat berbisnis tanpa terkendala lahan dan praktis karena peralatan dan perlengkapan dapat dibawa dalam satu kendaraan serba guna yaitu New Carry. Selain itu, tampilannya yang atraktif dapat dengan mudah dikenali konsumen. Suzuki melakukan beragam modifikasi seperti two tone body color, build roof with 3 doors, steel wheel with white stripe tire, dan custom interior cabinet for coffee maker. Kemudian tambahan perlengkapan seperti LCD screen for coffee menu, LED lamp for 3 doors, coffee maker machine, pastry warmer machine, dan neon sign on side deck.
“Suzuki memberikan referensi bagi konsumen dan pengunjung IIMS 2022 dalam melakukan modifikasi kendaraan dengan gaya dan tema yang menarik, namun tetap fungsional dan praktis. Selain itu, kehadiran 3 unit modifikasi ini menandakan bahwa produk-produk yang Suzuki tawarkan benar-benar dapat disesuaikan dengan beragam gaya hidup, hobi maupun kebutuhan spesifik konsumen Indonesia,” tutup Yulius.