New Carry Pick Up Mantap Taklukkan Medan Kaliurang dengan Jurus ‘ILMU’
PUBLISHED DATE : 18 Juni 2019
Bagikan
Yogyakarta, 18 Juni 2019 – Yogyakarta tidak hanya dikenal sebagai destinasi wisata budaya dan kuliner, tetapi juga wisata alam dengan medan yang menantang. Sebagai rangkaian acara utama, PT Suzuki Indomobil Sales (PT SIS) bersama para peserta Media Test Drive Suzuki New Carry Pick Up ditantang untuk membuktikan ketangguhan performa New Carry Pick Up dalam kegiatan Fun Rally Games di kawasan Kaliurang yang meliputi Batu Alien, Museum Sisa Hartaku dan Kali Kuning.
Dalam Fun Rally Games, agar dapat membuktikan ketangguhan performa New Carry Pick Up dalam satu kali perjalanan dengan tantangan yang berbeda-beda, para peserta diharapkan dapat lebih menghayati konsep ILMU: (I: Irit bensin dan perawatan, L: Lama umur pakainya, M: Muat banyak, U: Untung di ujung) yang menjadi jiwa dari New Carry Pick Up yang diterapkan pada produk legendars ini.
Mengingat kawasan Kaliurang terkena dampak erupsi Gunung Merapi yang cukup besar, maka tekstur medan yang dilalui para peserta media test drive juga bervariasi karena terdiri dari: aspal halus, aspal rusak, beton, sampai pasir batu sehingga menghadirkan tantangan tersendiri untuk menguji performa mesin air intake dan kekuatan bumper depan, serta ground clearance yang baik. Dengan dimensi bodi yang lebih besar dan kokoh, New Carry Pick Up kini dapat memuat lebih banyak barang bahkan hingga seberat satu ton dalam bak berukuran 11,2m2. Kombinasi tekstur jalanan dan kemampuan membawa muatan besar ini akan membuktikan kekuatan suspensi yang mampu mengurangi potensi kerusakan.
Ketangguhan New Carry Pick Up juga semakin diuji saat harus menghadapi jalanan yang berliku-liku dan menanjak menuju Museum Sisa Hartaku dan Kali Kuning dalam Zig Zag & Hills Challenge, sehingga para peserta dapat merasakan performa mesin terbaru K15B-C dan DOHC 16 Valve yang berkapasitas 1.500 cc, dan merasakan New Carry Pick Up semakin tangguh pada berbagai kondisi jalan, namun tetap irit bahan bakar.
Selama Fun Rally Games berlangsung, peserta test drive juga akan melaksanakan Load Challenge guna menguji optimalisasi kabin New Carry Pick Up yang lebih luas dan lega karena memiliki banyak ruang penyimpanan dan mengutamakan kenyamanan pengendara. Agar Fun Rally Games terasa lebih nyaman dan menyenangkan, para peserta bisa menikmati hiburan melalui fitur Head Unit 1Din dan fitur split seat yang dapat disesuaikan dengan postur tubuh pengendara. Kenyamanan kabin juga semakin optimal dengan adanya pendingin ruang yang sejuk, serta fitur entertainment yang diharapkan dapat membuat peserta test drive bisa membayangkan bagaimana konsumen New Carry Pick Up semakin produktif dalam menjalankan aktivitas usaha mereka.